Home > computer stuff > 6850 dan 6870, kartu grafis generasi terbaru dari AMD

6850 dan 6870, kartu grafis generasi terbaru dari AMD

Ada berita menarik untuk anda penggemar kartu grafis AMD. AMD baru-baru ini mengeluarkan dua buah kartu grafis generasi terbaru. Kartu grafis ini adalah 6850 dan 6870. Dua kartu grafis ini termasuk dalam generasi bart yang menggunakan seri 6XXX. Penamaan dua kartu grafis ini mungkin sedikit membingungkan. Menurut AMD 6850 tidak untuk menggantikan 5850 tetapi lebih tepat dikatakan untuk menggantikan 5830. Sedangkan 6870 adalah kartu grafis untuk menggantikan 5850. Bila anda adalah pemilik 5870 dan ingin upgrade ke 6870 sebaiknya pikir lagi dua kali. Ini karena 6870 kinerja nya tidak lebih cepat daripada 5870. Bahkan saya rasa 6870 akan lebih lambat dari 5870. Pengganti 5870 yaitu 6950 baru akan keluar 2-3 bulan lagi bersamaan dengan keluarnya 6970. Dalam kartu grafis 6850 dan 6870 AMD akan menyertakan teknologi terbaru yang lebih baik dari kartu grafis generasi 5XXX.

Anda akan mendapatkan teknologi anti aliasing yang lebih baik. Selain itu AMD menyertakan teknologi tessellation yang lebih cepat. Eyefinity sekarang juga ditingkatkan hingga mendukung sampai 6 monitor sekaligus. Anda masih ingat dengan teknologi 3D vision milik NVIDIA? Kali ini AMD juga menyertakan teknologi 3D nya yang dinamakan HD3D.

Dilihat dari harga yang ditetapkan oleh AMD maka kita bisa melihat kalau 6850 dan 6870 ditargetkan untuk bertarung di range harga 1.8 – 2.7 jt. Selain itu AMD membuat 6850 dan 6870 untuk bertarung melawan kartu grafis lain seperti NVIDIA GTX 460 1GB dan NVIDIA GTX 470. Hal yang lebih menakjubkan adalah AMD membuat kedua buah VGA tsb menggunakan chip dengan jumlah transistor yg lebih sedikit dari pendahulu nya seri 5XXX. Hal ini menyebabkan kedua VGA tsb lebih dingin dan hemat listrik tetapi sekaligus menambah performa kartu grafis tsb.

Berikut spesifikasi kedua kartu grafis dari AMD.

  6870 6850
Shader processor 1120 960
Texture unit 56 48
Core clock 900 MHz 775 MHz
Memory clock 1050 MHz 1000 MHz
Memory bandwidth 134.4 Gb/s 128 Gb/s
Max power 151 w 127 w
Idle power 19 w 19 w

Melihat dari beberapa benchmark yg ada di internet, kedua kartu grafis tsb benar-benar merupakan ancaman serius terhadap NVIDIA GTX460 1GB. Ini karena  6850 dan 6870 diluncurkan dengan harga awal yang cukup murah.

Pihak NVIDIA sendiri sekarang sudah mulai menurunkan harga GTX 460 dan GTX 470. Tetapi apakah NVIDIA bisa melawan AMD dengan mengurangi harga kartu grafis nya? Menurut pendapat saya tidak. NVIDIA lebih baik segera membuat kartu grafis generasi terbaru nya yang memiliki performa lebih baik. Sebab 6850 dan 6870 benar-benar merupakan produk dengan performa yg sangat bagus. Selain itu harganya juga cukup murah dan daya yg dibutuhkan kedua VGA ini juga lebih rendah bila dibandingkan dengan kartu grafis generasi sebelumnya.

Saya akan memberikan tips untuk anda yang bingung apakah harus memilih GTX 460 1GB atau 6850. Dalam beberapa tes 6850 lebih unggul daripada GTX 460 1GB pada resolusi besar yaitu diatas 1920 X. . Sedangkan pada resolusi dibawah 1920 X. GTX 460 1GB terlihat unggul tipis dari 6850. Ini karena AMD menggunakan teknologi baru yaitu morphological anti aliasing. Biasanya bila resolusi layar diperbesar maka fps akan menurun. Kali ini dengan 6850 dan 6870 penurunan fps tidak akan terlalu drastis bila anda menaikkan resolusi dan menggunakan anti aliasing. Kelemahan GTX 460 1 GB adalah dalam hal penggunaan daya listrik dan suhu nya. Jadi kalau anda cuma memiliki PSU dengan daya yang pas pasan sangat tidak disarankan menggunakan GTX 460 1GB.

Bagaimana dengan GTX 470 dan 6870? Jawabannya jelas 6870. Ini karena GTX 470 benar-benar panas dan akan menghisap daya yang lumayan banyak dari PSU anda. 6870 lebih hemat daya dan juga suhunya lebih dingin.

Categories: computer stuff Tags: , , , ,
  1. subrata
    November 28, 2010 at 3:07 pm

    kabar yg sangat ditunggu-tunggu.

  2. Noobi
    December 26, 2010 at 8:23 pm

    fuihhhhhhhh harganya ga main-main ya gan // 2M (bisa buat beli beras untuk 1 tahun tuh) ^^

  3. December 18, 2011 at 12:56 am

    Kunjungan perdana dari saya 🙂

    ditunggu kunjungan dan komentar baliknya 🙂

    sekalian tukaran link 🙂

    Salam Persahabatan

    disave.wp.com

  1. No trackbacks yet.

Leave a comment